UPSKILLING: PELATIHAN K3 MIGAS

Share:
Sesuai dengan roadmap CSR Pertamina RU VI Balongan  pelatihan dan sertifikasi K3 Migas  menjadi salah satu kegiatan renja Program Pengembangan Kapasitas Pemuda melalui FOKSI. Pelatihan dan sertifikasi ini dikuti oleh 15 anggota FOKSI. Pelaksanaan pelatihan sertifikasi ini dilaksanakan dari 11 Maret s/d 16 Maret 2017 di Semarang dan Cepu. Pengisian materi dilaksanakan di Semarang dan ujian praktek dilakukan di Cepu. Pola pelatihan K3 Migas ini diawali dengan pemberian materi yang didukung dengan adanya modul K3 Migas. Tahapan selanjutna dengan tes tertulis terkait pengetahuan di dunia Migas dan Safety dan ikuti dengan tes praktik dan wawancara. Para peserta pelatihan dan sertifikasi K3 Migas tidak langsung mendapat sertifikat, serangkaian tersebutlah yang menentukan peserta mendapatkan sertifikat.
Pelatihan dan sertifikasi K3 Migas ini bekerja sama dengan pihak Akulita sebagai lembaga yang dipercaya dalam pelaksanaan kegiatan ini. Adapun tujuan dari diadakan pelatihan agar mampu meningkatkan keahlian mereka dibidang K3 Migas serta menambah nilai tawar mereka dibidang safety.

Tidak ada komentar